


TUHAN PUNYA RENCANA BAGIMU!
Keinginan kami adalah kamu menemukan rencana dan tujuan yang Tuhan telah ciptakan untuk kamu. Kami ingin membantu kamu terhubung dengan Tuhan, terhubung dengan orang-orang, terhubung dengan gereja, dan terhubung dengan tujuan.
- Siapakah Yesus?
- Hidup bersama Yesus
- Visi Gereja Kami
- Struktur Gereja Kami
- Keuangan Kami
- Connect Groups
- Komunitas
- Bagaimana Kamu Dapat Bergabung Bersama Kami
KISAH KAMI
Kami pindah ke Jepang pada 2002 setelah kami melihat visi dari gelombang besar kasih, sukacita, dan damai yang berasal dari Tuhan melanda seluruh jepang. Kami merasakan Tuhan sedang melakukan sesuatu yang signifikan di Jepang dan jika orang-orang mendapatkan iman pada Yesus, mereka juga akan mendapatkan kasih dan tujuan. Bekerja dengan tim awal 10 anak muda Australia dan 2 orang jepang, keinginan kami untuk membangun gereja menjadi kenyataan Ketika Gereja Lifehouse diluncurkan pada pertengahan 2002. Pertama kali kebaktian di hadiri oleh 30 orang di pusat Tokyo.
Dari awal, Fokus kami adalah menjangkau yang terhilang melalui pertemanan, Kebaktian Minggu yang membawa kehidupan, dan Connect Groups. Kebaktian bilingual kami dan penyembahan penuh sukacita menarik orang-orang yang mendengarkan tentang Yesus untuk pertama kali.
Dalam tahun selanjutnya kami mendirikan beberapa gereja di Jepang dan bagian Asia Pasifik. Menjadi istimewa melihat orang-orang datang memiliki iman pada Yesus, mengalami kasih Tuhan, dan kesembuhan. Gereja menjadi tempat sukacita, pertemanan dan hubungan yang luarbiasa, pernikahan yang dikuatkan, dan anak-anak yang diberkati.
Kami mengundang kamu untuk bergabung dan menjadi bagian dari keajaiban pekerjaan Tuhan pada hidup orang-orang. Mari datang dan mengalami hadirat Tuhan, kasih, sukacita, dan damai, dan temukan rencana besar Tuhan miliki untuk kamu.


KEINGINAN KAMI
Karena Aku mengetahui segala rencana-Ku bagimu. Demikianlah firman TUHAN. Rencana-rencana itu untuk kebaikan, bukan untuk keburukan, untuk memberi kamu masa depan yang penuh pengharapan.
Yeremia 29:11 FAYH
Tuhan memiliki rencana untuk kamu! Keinginan kami adalah kamu menemukan rencana dan tujuan yang Tuhan sudah buat untuk kamu. Kami ingin menolong kamu terhubung pada Tuhan, terhubung pada orang-orang, terhubung pada gereja, dan terhubung pada tujuan.
DOA KAMI UNTUK KAMU
Itulah sebabnya kami selalu mendoakan kalian. Kami berdoa supaya Allah menjadikan kalian layak untuk hidup menurut kehendak-Nya; untuk itulah Ia memanggil kalian. Semoga Allah, dengan kuasa-Nya, memenuhi keinginanmu untuk berbuat baik, dan menyempurnakan semua pekerjaan yang kalian lakukan karena percaya kepada Kristus.
2 Tesalonika 1:11 BIMK
Langkah Pertama
TERHUBUNG
PADA
TUHAN
Kami berpikir pengenalan pada Tuhan dan menjangkau orang-orang baru prioritas terbesar kami. Karena itu, Kebaktian minggu kami dibentuk untuk menolong orang-orang terhubung pada Tuhan—Khususnya mereka yang belum mengenal Dia.
Yesus berkata kepada murid-murid-Nya, "Aku telah diberi segala kuasa yang di surga dan di bumi. Oleh karena itu, pergilah dan jadikanlah sekalian bangsa murid-Ku; baptiskanlah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus; kemudian ajarlah murid-murid yang baru itu menaati segala perintah yang sudah Kuberikan kepada kalian, dan yakinlah bahwa Aku akan selalu menyertai kalian sampai akhir zaman.
Matius 28:18-20 FAYH
SIAPA YESUS?
Yesus adalah jalan kepada Bapa-Pencipta kita. Tuhan ingin memiliki hubungan dengan kita jadi Dia dapat menyatakan rencana dan tujuan yang baik Dia miliki untuk kita.
Untuk mengetahui rencana untuk hidup kita, kita butuh untuk tahu sang Pencipta.
Jalan
Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.
Yohanes 14:6 TB
Pencipta
Tuhan adalah pencipta kita! Dia menciptakan kita sama seperti Dia dan untuk menemukan rencana special yang Dia miliki untuk hidup kita. Namun, dosa memisahkan kita dari Tuhan dan rencana yang baik yang Dia miliki untuk kita.
Demikianlah Allah menciptakan manusia itu menurut rupa diri-Nya. Diciptakan-Nya manusia itu menurut rupa Allah. Allah menciptakan laki-laki dan perempuan.
Kejadian 1:27 FAYH
Ketika Adam jatuh ke dalam dosa, maka dosa menjangkiti seluruh umat manusia. Dosanya menyebarkan kematian ke seluruh dunia; dan karena itu, segala sesuatu menjadi tua dan mati, sebab semua telah berdosa.
Roma 5:12 FAYH
Anak
Alkitab memberitahu kita bahwa Tuhan menjawab dosa dengan mengirimkan AnakNya yang tunggal dan satu-satunya Yesus pada dunia untuk menunjukan kita hati dan alami dari Tuhan.
Karena Allah begitu mengasihi manusia di dunia ini, sehingga Ia memberikan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan mendapat hidup sejati dan kekal.
Yohanes 3:16 BIMK
Hukum Tuhan kita terima melalui Musa. Tetapi kasih dan kesetiaan Allah dinyatakan melalui Yesus Kristus.
Yohanes 1:17 BIMK
Kematian & Kebangkitan
Yesus mati dengan sangat menyakitkan di kayu salib, tetapi Tuhan membangkitkan Dia kembali pada tiga hari kemudian. Disana banyak saksi-saksi yang menyatakan: “Yesus Hidup!”
Setelah mereka menggenapi semua nubuat mengenai kematian-Nya, Ia diturunkan dari salib dan dibaringkan di dalam kubur. "Tetapi Allah menghidupkan Dia kembali! Dan selama beberapa hari setelah itu, berkali-kali Ia dilihat oleh beberapa orang yang telah menyertai Dia dari Galilea ke Yerusalem. Dari dahulu sampai sekarang orang-orang ini terus-menerus memberi kesaksian kepada umum mengenai hal ini.
Kisah Para Rasul 13:29-31 FAYH
Perdamaian
Kematian dari Yesus dan kemenangan kebangkitanNya memiliki kuasa untuk membawa kita kembali pada hubungan dengan Tuhan. Yesus mati untuk mengambil dosa kita dan membuat kita tidak bersalah sebelum waktu Tuhan.
Semua ini dikerjakan-Nya melalui kematian jasmani Kristus sendiri di atas salib dengan tujuan membawa Saudara ke hadirat Allah, dan memungkinkan Saudara berdiri di hadapan-Nya tanpa cela, tanpa sesuatu yang dapat menyebabkan Saudara ditegor Allah.
Kolose 1:22 FAYH
Hidup Baru
Tujuan Tuhan adalah memberikan kita kehidupan yang baik dan memuaskan.
Maksud pencuri ialah mencuri, membunuh, dan menghancurkan. Maksud-Ku ialah memberi hidup kekal dengan segala kelimpahannya.
Yohanes 10:10 FAYH
Penyelamat
Yesus adalah penyelamat kita!
“Hanya melalui Yesus saja orang diselamatkan. Sebab di seluruh dunia di antara manusia tidak ada seorang lain pun yang mendapat kekuasaan dari Allah untuk menyelamatkan kita."
Kisah Para Rasul 4:12 BIMK
HIDUP BERSAMA YESUS
Menemukan kehidupan besama Yesus sangat menyenangkan- maksudnya memulai dari babak baru. Kami percaya perjalanan iman kamu akan berbicara pada orang lain,kami mendorong kamu untuk:
Membagikan KISAH Kamu
Ada banyak orang-orang di hidup kamu yang ingin tahu tentang perjalanan iman kamu. Kisah kamu penting, jadi mengapa tidak belajar untuk menceritakan itu dengan singkat tetapi penuh makna?
Membangun HUBUNGAN Pribadi
Undang orang-orang pada duniamu. Orang-orang ingin tahu bahwa pertemanan kamu asli.
Berikan UNDANGAN Pribadi
Mengundang orang-orang ke dunia kamu artinya mengundang mereka untuk berbagi sesuatu yang penting bagi kamu.
Sesuatu seperti kebaktian Gereja, Connect Groups, Komunitas dan Acara adalah tempat yang baik untuk mengundang keluarga kamu dan teman-teman kamu juga.
"’Kalau begitu, ’ kata tuan itu, ‘Pergilah ke jalan-jalan, pelosok-pelosok serta kolong-kolong jembatan dan ajaklah ke mari siapa saja yang kaujumpai, supaya rumah ini penuh
Lukas 14:23 FAYH
Nikmati KEBAKTIAN Minggu
Kebaktian Minggu kami berfokus pada empat nilai:
1. Perayaan
Kami percaya gereja harus dapat dinikmati.
Aku gembira ketika orang berkata kepadaku, "Mari kita ke Rumah TUHAN!"
Mazmur 121:1 BIMK
2. Inspirasi
Kami percaya gereja harus menjadi tempat dimana orang-orang mengalami hadirat Tuhan.
Tetapi kalau semua bernubuat, lalu masuk orang yang tidak beriman atau orang baru, ia akan diyakinkan oleh semua dan diselidiki oleh semua; segala rahasia yang terkandung di dalam hatinya akan menjadi nyata, sehingga ia akan sujud menyembah Allah dan mengaku: "Sungguh, Allah ada di tengah-tengah kamu.
1 Korintus 14:24-25 TB
3. Penerapan
Kami percaya gereja harus menjadi tempat dimana orang-orang belajar bagaimana untuk menerapkan pelajaran dalam alkitab pada keseharian mereka.
“Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.”
2 Timotius 3:16-17 TB
4. Keselamatan
Kami percaya gereja harus menjadi tempat dimana orang-orang dapat menemukan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat mereka.
Siapa pun yang menyebut nama Tuhan akan diselamatkan. Tetapi bagaimana mungkin mereka meminta kepada-Nya supaya diselamatkan, jika mereka tidak percaya kepada-Nya? Bagaimana mereka dapat percaya kepada-Nya, jika mereka tidak pernah mendengar tentang Dia? Bagaimana mereka dapat mendengar tentang Dia, kalau tidak ada orang yang memberitahu mereka?
Roma 10:13-14 FAYH
Langkah Kedua
TERHUBUNG
PADA
GEREJA
VISI KAMI
Visi Lifehouse ada dua rangkap:
1. Untuk memberitakan kabar baik dari Yesus kepada orang-orang yang belum mengenal Dia.
Yesus berkata kepada murid-murid-Nya, "Aku telah diberi segala kuasa yang di surga dan di bumi. Oleh karena itu, pergilah dan jadikanlah sekalian bangsa murid-Ku; baptiskanlah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus; kemudian ajarlah murid-murid yang baru itu menaati segala perintah yang sudah Kuberikan kepada kalian, dan yakinlah bahwa Aku akan selalu menyertai kalian sampai akhir zaman.
Matius 28:18-20 FAYH
Bagaimana kami menjangkau orang-orang yang belum mengenal Dia:
- Melalui kebaktian gereja dan kegiatan
- Melalui Connect Groups dan Komunitas
2. Untuk memperlengkapi orang percaya untuk membuat perubahan
Dan Ialah yang memberikan baik rasul-rasul maupun nabi-nabi, baik pemberita-pemberita Injil maupun gembala-gembala dan pengajar-pengajar, untuk memperlengkapi orang-orang kudus bagi pekerjaan pelayanan, bagi pembangunan tubuh Kristus,
Efesus 4:11-12 TB
Bagaimana Kami Membuat Perubahan:
- Melalui mendapatkan tujuan kami
- Melalui menemukan bakat dan potensi kami Ketika melayani dalam Dream Team
... Oleh karena itu, pergilah dan jadikanlah sekalian bangsa murid-Ku; baptiskanlah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus.
Matius 28:19 FAYH
STRUKTUR GEREJA KAMI
Sebagaimana kamu mempertimbangkan untuk memberikan hati, waktu, dan keuangan kamu pada kehidupan gereja, penting untuk kamu merasakan percaya diri dalam pengawasannya. Disini kami membagikan bagaimana Gereja Lifehouse melakukan pengawasan, dan bagaimana kami menyusun untuk mendukung nilai-nilai integritas, akuntabilitas, dan otoritas spiritual.
Pengawasan Gereja Kami di buat dari empat kelompok:
1. Dipandu oleh Pengawasan Apostolik.
Gereja Lifehouse bersama dan dipandu oleh denominasi yang di sebut Australian Christian Churches (ACC). Pendeta Lifehouse kami memasuki proses kredensial bersama ACC. ACC menyediakan pengawasan, dan mereka memiliki otoritas untuk mencabut seorang pendeta dari posisinya dalam kasus yang jarang yaitu pelanggaran moral.
2. Diperkuat oleh Penatua Kami
Penatua terdiri dari tujuh anggota atau pendeta Gereja Lifehouse yang dipilih, dan dapat mencakup pelayanan penggembalaan di luar Lifehouse. Penatua memberikan perlindungan spiritual kepada gereja dan berbicara ke Lifehouse secara Global. Mereka dapat dipanggil untuk membantu dalam hal-hal pertanggungjawaban yang berkaitan dengan staf pastoral, staf, dan hal-hal gereja lainnya.
3. Dilindungi oleh Dewan Keuangan Kami
Dewan Keuangan dapat memiliki tujuh atau lebih anggota jemaat yang ditunjuk oleh Pendeta Senior dan Penatua. Setiap Dewan Keuangan bertanggung jawab untuk mengawasi keuangan dan mengarahkan penyediaan fasilitas yang dibutuhkan oleh gereja-gereja di calon lokasi atau negara mereka. Mereka memberikan nasihat kepada Pendeta Senior dan Penatua mengenai komitmen keuangan utama gereja.
Mereka melayani gereja sebagai staf atau non-staf. Selanjutnya, untuk mengaktifkan akuntansi keuangan yang baik, kami melakukan pemeriksaan sukarela dengan akuntan eksternal berbasis lokal.
4. Dikembangkan oleh Pendeta
Staff/tim Pastoral kami dipimpin oleh Senior Pastor Rod dan Viv. Mereka mengawasi pelayanan sehari-hari dan operasi gereja yang mereka layani. Mereka melayani jemaat dengan mengembangkan kehidupan rohani gereja.
KEUANGAN KAMI
Banyak orang suka memberi kepada Tuhan secara finansial dan ingin memiliki keyakinan dalam organisasi yang mereka berikan. Mereka merasa Tuhan memanggil mereka untuk hidup murah hati, dan mempercayai gereja kami untuk mengelola semua keuangan dengan baik melalui praktik keuangan yang transparan dan jujur.
Memberi adalah tindakan penyembahan kepada Tuhan—ekspresi hubungan antara pemberi dan Tuhan. Itu sebabnya kami tidak akan meminta orang untuk mengisi kartu komitmen keuangan atau membuat janji iman. Memberi bukanlah transaksi bisnis, ini adalah keputusan pribadi!
Sesuai dengan contoh di dalam Alkitab, ada beberapa cara kita mempraktekkan hidup murah hati di Gereja Lifehouse.
Persepuluhan
Persepuluhan adalah membawa kepada Tuhan 10% dari kepenuhan dari apa yang pertama kali telah Tuhan berkati bagi kita. Persepuluhan bukanlah aturan tetapi prinsip. Ini adalah cara utama kita mengakui bahwa Tuhan adalah yang pertama dalam hidup kita.
“Hormatilah TUHAN dengan mempersembahkan kepada-Nya yang terbaik dari segala harta milik dan hasil tanahmu, maka lumbung-lumbungmu akan penuh gandum,
dan air anggurmu akan berlimpah-limpah sehingga tidak cukup tempat untuk menyimpannya.”
Amsal 3:9-10 TB
"Setiap tahun kamu harus menyisihkan sepersepuluh dari seluruh hasil tanahmu.”
Ulangan 14:22 BIMK
Persembahan
Persembahan adalah memberi di atas apa yang kita perpuluhan. Jika kita melihat suatu kebutuhan, mari kita penuhi! Ada begitu banyak kebutuhan di seluruh dunia. Kita tidak bisa melakukan segalanya tapi kita bisa melakukan sesuatu. Jika kami dapat bermitra dengan gereja tepercaya dan organisasi misi di luar negeri, Lifehouse telah mampu memberikan kebutuhan yang timbul akibat bencana alam dan perang.
Beritahukan supaya mereka mempergunakan uang mereka demi tujuan baik. Mereka wajib menjadi kaya dalam perbuatan-perbuatan baik dan dengan senang hati memberi kepada orang yang berkekurangan,
selalu bersedia membagikan kepada orang lain apa yang diberikan Allah kepada mereka. Dengan berbuat demikian, mereka akan menimbun untuk mereka sendiri kekayaan yang sejati di surga—itulah satu-satunya penanaman modal yang aman untuk selama-lamanya! Dan di dunia ini mereka akan mengalami kehidupan Kristen yang berbuah lebat.
1 Timotius 6:18-19 FAYH
Hati untuk Memberi
Inilah bagian dari "Persembahan". Ada empat Jalur utama yang dapat diberikan orang di Lifehouse, kami menyebutnya Hati untuk Memberi:
Hati untuk Misi
Tujuan: Mengumpulkan modal untuk proyek misi di luar negeri, terutama untuk kelompok di negara berkembang. Ini adalah kesempatan bagi mereka yang memiliki hati untuk mendanai, memperlengkapi dan atau melayani dalam misi internasional dengan kelompok tertentu yang berafiliasi dengan kita.
Hati untuk Dream Team
Tujuan: Untuk mengumpulkan modal untuk peningkatan dan proyek Dream Team lokal.
Ini membantu tim kami menciptakan suasana yang luar biasa bagi anggota gereja dan tamu untuk mengalami kasih Tuhan, menemukan tujuan, dan komunitas.
Hati untuk Generasi Selanjutnya
Tujuan: Untuk meningkatkan pemberian modal untuk Lifehouse Youth and Kids dan mensponsori kamp pemuda dan anak, penjangkauan universitas, dan acara pemuda. Untuk memperlengkapi Generasi Penerus untuk menjadi pemimpin gereja dan di tempat kerja.
Hati untuk Rumah
Tujuan: Untuk mengumpulkan modal untuk pembelian atau sewa jangka panjang tempat kami sendiri, atau proyek pembangunan lokal, sehingga fasilitas kami mengimbangi pertumbuhan gereja kami—berkembang untuk menjangkau lebih banyak orang.
Tim Kingdom Builders (KB)
Tim KB memberikan pengaruh, sumber daya, dan waktu sebagai pelayanan gereja lokal untuk memajukan pekerjaan Kristus.
Setiap anggota dengan penuh doa berkomitmen untuk memberikan lebih dari persepuluhan mereka untuk berdampak pada kekekalan bagi generasi yang akan datang—meninggalkan warisan melalui karunia memberi.
jika karunia untuk menasihati, baiklah kita menasihati. Siapa yang membagi-bagikan sesuatu, hendaklah ia melakukannya dengan hati yang ikhlas;
Roma 12:8a TB
Empat Jalur KB yang berdampak
Kingdom Builder dengan antusias berinvestasi di empat jalur dari Hati untuk Memberi. Tim KB akan mendapatkan informasi tentang proyek baru, proyek yang sudah ada, kebutuhan keuangan, dan dampak baik yang terkait keempat jalur tersebut.
Gabung Tim KB
Anggota dari Tim KB harus memenuhi beberapa hal ini:
- Harus menyelesaikan Lifehouse DNA dan Aplikasi Dream Team Form.
- Berkomitmen menjadi bagian dari Gereja kami.
- Harus berkomitmen untuk memberi lebih dari persepuluhan mereka.
- Memiliki karunia spiritual dalam memberi (Roma 12:4-8).
- Memandang memberi sebagai tindakan penyembahan kepada Tuhan.
- Berkeinginan untuk menggunakan sumber daya, pengetahuan, pengaruh dan/atau waktu untuk membuat perbedaan melalui gereja lokal.
dan Langkah Ketiga
TERHUBUNG
DENGAN
ORANG
Tuhan menciptakan kita untuk hidup dalam komunitas dengan yang lain. Kami percaya perubahan hidup dan pertumbuhan terjadi pada konteks hubungan. Lfehouse Connect Groups adalah tempat dimana kita dapat terhubung dengan Tuhan dan orang-orang—memberi kita kesempatan untuk membangun hubungan yang lebih lama.
Dan kiranya Tuhan Yesus membuat kamu semua semakin kaya akan kasih, baik kepada saudara-saudari seiman maupun semua orang, seperti juga kasih kami kepada kalian senantiasa bertambah. Kami berdoa supaya Penguasa kita Kristus Yesus menguatkan hati kalian, agar kamu semua suci dan tanpa dosa di hadapan Allah Bapa kita pada waktu Yesus datang kembali bersama semua umat yang disucikan-Nya.
1 Tesalonika 3:12-13 TSI
CONNECT GROUPS
Model Connect Group kami berdasarkan dari contoh gereja awal mula yang di gambarkan dalam Alkitab.
Pertemuan kecil ini menolong hal dasar untuk bertumbuh dan pemuridan gereja pertama kali di Yerusalem.
Dan setiap hari di Rumah Tuhan dan di rumah-rumah orang, mereka terus mengajar dan memberitakan Kabar Baik tentang Yesus bahwa Dialah Raja Penyelamat yang dijanjikan itu.
Kisah Para Rasul 5:42 BIMK
Tujuan Connect Group
Connect Groups menyediakan tempat yang menyenangkan dalam pemuridan untuk kamu terhubung dengan yang lain, berbagi hidup, berbagi Firman Tuhan, dan belajar untuk bertumbuh dalam iman bersama.
Hal yang harus kamu ketahui tentang Lifehouse Connect Groups:
1. Ada Tiga Semester Setiap Tahun
Hidup mengalir dalam musim, dan kami ingin memudahkan kamu untuk berada di Connect Group yang tepat untuk setiap musim dalam hidup kamu.
Inilah mengapa kelompok kami memulai dan berhenti tiga kali setahun dalam apa yang kami sebut sebagai “semester”.
Connect Groups sedang dalam sesi selama bulan:
Winter - Spring
FEB - MAR - APR
Summer
JUN - JUL
Fall
SEP - OCT - NOV
2. Ada Grup Untuk Kamu
Dengan banyak grup untuk dipilih, kami yakin ada grup yang sangat cocok untuk kamu. Kamu dapat mencari grup berdasarkan jenis kelamin, bahasa, tahap kehidupan, lokasi, hari, dan waktu di direktori Connect Groups online kami di: mylifehouse.com/id/connectgroup
Ketika kamu mendapatkan grup yang kamu tertarik, tolong hubungi pemimpin utnuk mengetahui lebih lanjut, atau pergi ke area Next Step setelah kebaktian gereja.
Kamu dapat melihat lebih dari satu grup untuk menemukan satu yang tepat untuk kamu.
Nilai-Nilai Connect Group
Fokus dari grup adalah Alkitab—dan sederhana tetapi memiliki nilai-nilai kuat yang kita belajar darinya. Kami ingin orang-orang berkomitmen untuk nilai-nilai Alkitab ini dan menikmati waktu mereka bersama:
a) Belajar Firman Tuhan – Inilah waktu ketika kita menggunakan alat belajar untuk belajar dari Alkitab bersama-sama. Unduh aplikasi Lifehouse Internasional Church secara gratis pada App Store untuk mengakses pembelajaran Alkitab Blue Book kami. Unduh aplikasi YouVersion untuk menemukan cara mudah untuk membaca Alkitab dari bahasa kamu.
Pemimpin Connect Group kamu akan menolong kamu dengan aplikasi ini.
b) Jurnaling - Pelatihan sehari-hari dimana kamu membaca satu atau lebih ayat dari Alkitab dan menuliskan kunci pemikiran, (apa yang kamu rasakan saat Tuhan berbicara pada kamu secara pribadi). Kami mendorong setiap orang untuk membagikan kunci pemikirannya pada saat Connect Group, dan bagaimana itu dapat di lakukan dalam kehidupan kamu sendiri. Tanya pada pemimpin Connect Group kamu untuk menolong cara memulainya.
Tetapi Yesus menjawab: "Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah."
Matius 4:4 TB
c) Doa Sederhana - Ini waktu untuk berdoa dengan yang lain dengan tetap sederhana.
“Lagipula dalam doamu itu janganlah kamu bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah.
Mereka menyangka bahwa karena banyaknya kata-kata doanya akan dikabulkan.”
Matius 6:7 TB
d) Menjaga Hati tetap Bersih - Menjaga hati tetap bersih artinya memilih untuk mengampuni. Ampuni satu dengan yang lain membuat kita berdiri dengan baik bersama Tuhan dan orang-orang. Buah dari pengampunan adalah hubungan yang sehat dan hidup yang memuaskan.
Hendaklah Saudara lemah lembut dan bersedia memaafkan; janganlah menaruh dendam. Ingatlah, Tuhan telah mengampuni Saudara, maka hendaklah Saudara mengampuni orang lain.
Kolose 3:13 FAYH
e) Menjaga kekudusan hidup kita - kekudusan adalah gaya hidup! Meskipun kita sendiri ataupun menikah, kita dipanggil untuk menjalani kehidupan yang mencerminkan apa yang Tuhan ajarkan kepada kita tentang kesucian, seksualitas, dan visi pernikahan.
Sebab Allah ingin supaya Saudara menjadi suci dan murni, dan menjauhi dosa percabulan, sehingga setiap orang di antara Saudara menikah dalam kesucian dan kehormatan,
bukan dengan keinginan hawa nafsu seperti orang-orang kafir yang tidak mengenal Allah dan jalan-jalan-Nya.
1 Tesalonika 4:3-5 FAYH
Inilah 3 poin dari Pernyataan Keyakinan kami yang mencerminkan seksualitas yang sehat:
• PERNIKAHAN
Kami percaya bahwa pandangan Alkitab tentang pernikahan adalah bersatunya seorang laki-laki dan seorang perempuan dalam satu kesatuan sesuai dengan ajaran Yesus dalam Mat 19:4-6 (mengutip dari Kej 1:27 dan 2:24).
Yesus menjawab, "Apakah kalian belum membaca dalam Alkitab bahwa Pencipta yang membuat manusia, pada mulanya membuat mereka laki-laki dan wanita? Dan sesudah itu Ia berkata, 'Itu sebabnya laki-laki meninggalkan ibu bapaknya dan bersatu dengan istrinya,
maka keduanya menjadi satu.' Jadi mereka bukan lagi dua orang, tetapi satu. Itu sebabnya apa yang sudah disatukan oleh Allah tidak boleh diceraikan oleh manusia."
Matius 19:4-6 BIMK
• KEINTIMAN SEKSUAL
Kami percaya bahwa menurut Perjanjian Baru, Allah bermaksud keintiman seksual hanya terjadi antara seorang pria dan seorang wanita yang menikah satu sama lain (1 Kor 6:18, 7:2-5).
Tetapi supaya tidak tergoda untuk berbuat hal-hal yang tidak patut, lebih baik setiap orang laki-laki mempunyai istrinya sendiri dan setiap wanita mempunyai suaminya sendiri.
1 Korintus 7:2 TB
• DESAIN ALLAH UNTUK PRIA & WANITA
Kami percaya bahwa menurut catatan penciptaan di Kejadian, Allah secara ajaib menciptakan setiap orang dengan rancangan sebagai laki-laki atau perempuan.
Kedua jenis kelamin yang berbeda namun saling melengkapi ini bersama-sama mencerminkan gambar dan sifat Allah (Kejadian 1:26-27).
“Demikianlah Allah menciptakan manusia, dan dijadikannya mereka seperti diri-Nya sendiri. Diciptakan-Nya mereka laki-laki dan perempuan.”
Kejadian 1:27 TB
Lihat Penyataan Iman kami lengkap disini.
KOMUNITAS
Fokus dari grup ini adalah:
- Komunitas, Dimana orang-orang menikmati waktu bersama berbagi ketertarikan seperti: Olahraga, Makan siang, Mengasuh anak, Siswa, Seni Kreatifitas, Memasak atau hobi yang lain dan yang disenangi.
- Menjangkau Komunitas baik di dalam maupun di luar gereja. Pemimpin Komunitas Connect Group di dorong untuk bersikap terbuka tentang iman mereka, hubungan dengan Gereja Lifehouse, dan siap untuk berdoa singkat dengan orang-orang yang sesuai.
- Shared Interest Groups
- Language Exchange
- Alpha
- Youth
- Workers
- Families
BAGAIMANA SAYA BERGABUNG GEREJA LIFEHOUSE?
Setiap orang bisa menghadiri kebaktian Gereja Lifehouse, tetapi kami sangat ingin untuk orang-orang aktif bergabung bersama kami dengan menyelesaikan Lifehouse DNA, dan setuju dengan nilai kami dan Pernyataan Iman.
Tolong bergabung hari ini dan mulai berpartisipasi dalam:
Connect Groups dan/atau Komunitas
Bergabung Connect Group atau Komunitas hari ini.
Melayani dalam Dream Team
Kami percaya melalui melayani dalam Dream Team kita menemukan talenta dan bakat yang Tuhan berikan dan mengapa kita memilikinya. Ayo temukan tujuan kita dan bawa kesegaran dan berkat kepada mereka yang kita layani.
Allah telah memberikan bakat-bakat khusus kepada Saudara masing-masing. Pergunakanlah bakat-bakat itu untuk saling menolong dan salurkanlah berkat Allah yang bermacam-macam itu kepada orang lain.
1 Petrus 4:10 FAYH
“Dua hari penting dalam hidup kamu adalah hari dimana kamu lahir dan hari dimana kamu menemukan mengapa.”
Mark Twain
Berdoa
Doa untuk komunitas gereja dan yang di luar gereja-berdoa untuk memanen. Panen sudah siap, jadi mari kita berdoa agar orang-orang menjadi pemanen yang tersedia yang membagikan Yesus kepada orang-orang.
"Tuaian begitu banyak, tetapi yang menuai sedikit sekali, " kata-Nya kepada para murid-Nya."Oleh karena itu, berdoalah kepada Pemilik tuaian, dan mintalah kepada-Nya supaya mempekerjakan lebih banyak penuai di ladang-Nya. "
Matius 9:37-38 FAYH
Sumber Daya
Berikan waktumu dan atau finansial untuk sumber daya yang Tuhan kerjakan dalam kehidupan Gereja—untuk menjangkau orang-orang dengan kabar baik dari Yesus.
LANGKAH SELANJUTNYA
Selamat! Kamu menyelesaikan Lifehouse DNA!
Jika kamu setuju dengan Pernyataan Iman kami dan Nilai-nilai, Tolong ikuti Langkah selanjutnya ini:
- Bergabung Bible Connect Group
- Bergabung Community
- Melayani dalam Dream Team
Bantuan
Jika kamu memerlukan bantuan yang lebih jauh, tolong pergi ke area Next Steps atau mylifehouse.com/nextsteps
Untuk informasi lebih banyak, Unduh aplikasi Gratis dari App Store atau Google Play.
Bergabung Connect Group
Ingin Melayani
Melayani dalam Dream Team
Isi formulir di bawah ini untuk memulai